Cyclops, sang magician bermata satu ini adalah salah satu mage handal di game Mobile Legends. Skill ultimatenya mampu mengunci musuh manapun. Selain itu cyclops juga memiliki kemampuan pasif dimana ketika skillnya mengenai lawan, maka otomatis delay masing-masing skillnya akan berkurang.
Baca Juga : 8 Hero Mage Terkuat,Tersakit,Terbaik di Mobile Legends 2018
Baca Juga : Guide Build Gear Helcurt Savage Tersakit Mobile Legends
Strategi
Source : Spot Life Channel
Early Game (Level 1-8)
Di awal permainan, ambillah skill 2 (Planets Attack) terlebih dahulu, karena skill ini menambah kecepatan gerak dan juga menyerang lawan yang dekat tanpa perlu diarahkan. Prioritaskan untuk Beli item hunt seperti kapak (level 2 saja) agar level Cyclops bisa cepat naik. Ketika permainan dimulai bisa langsung ke line mid jika tidak ada tim yang di mid. Ambillah buff biru di laba-laba atas untuk mengurangi delay skill Cyclops karena delay skill Cyclops cukup terasa lama di early game. Namun bila ada anggota tim yang mengambilnya, ambil buff bawah juga tidak menjadi masalah. Jangan terlalu banyak menyerang di awal karena belum ada item yang jadi dan defense cyclops juga kecil sehingga delay skill Cyclops cukup lama dan jika berhadapan dengan fighter,assassin,atau marksman akan sangat beresiko kecuali jika darah lawan tersisa sedikit dan darah Cylops masih banyak maka jangan ragu untuk melawan. Ambil skill ultimate level 1 ketika Cyclops level 4 yang nantinya berguna untuk mengunci lawan. Jika berhadapan dengan hero yang kebal terhadap skill Cyclops seperti Lancelot atau Lolita, tunggu mereka melancarkan skillnya barulah gunakan ultimate agar ultimate Cyclops tidak dibatalkan dan menjadi sia-sia. Berhati-hatilah dengan fighter atau tank karena defense Cyclops kecil dan belum memiliki lifesteal di early game sehingga mudah mati. Ambil skill ultimate level 2 setelah Cyclops mencapai level 8.
Mid Game (Level 9-12)
Di mid game, delay skill Cyclops sudah cukup berkurang karena Enchanted Talisman dan Magic Shoes diperkirakan sudah jadi. Oleh karena itu, Cyclops mampu mengeluarkan skill-skillnya hampir tanpa delay. Fokuslah melindungi tower dan tim dari serangan lawan. Berhati-hatilah jika ada lawan yang menghilang dari map. Segera mundur ke area tower jika ada yang demikian. Berusahalah untuk push tower dan tim lawan agar game dapat diselesaikan dan dimenangkan di mid game karena jika sudah late game akan semakin sulit mengalahkan marksman dan assassin yang gearnya sudah jadi. Jangan lupa untuk mengambil skill ultimate level 3 atau terakhir saat Cyclops sudah level 12.
Late Game (Level 13-15)
Jika sudah late game, berhati-hatilah terhadap hero assassin dan marksman. Disarankan tidak di lane sendirian karena dapat diserang secara grup oleh tim lawan. Jual item hunt yang dibeli di awal tadi dan belilah Blood of Wings sebagai item terakhir Cyclops. Kemudian jika masih ada uang, beli item magic potion untuk meningkatkan magic power Cyclops selama periode tertentu.
Baca Juga : 7 Hero Terkuat dan Tersakit di Late Game Mobile Legends
Baca Juga : 5 Hero Early Game Mobile Legends Terkuat, Tersakit, dan Terbaik
Guide Build Gear Cyclops
Enchanted Talisman
Buku ini sangat berguna bagi cyclops karena mengurangi cooldown sebesar 20% dan juga regen 10% mana setiap 10 detik serta menambah magic power sehingga damage cyclops pun bertambah.
Magic Shoes
Berguna untuk mengurangi delay skill dan menambah kecepatan gerak Cyclops
Devil Tears
Penetrasi damage ke lawan bertambah sehingga serangan terasa jauh lebih sakit terutama bila darah / HP cyclops melebihi 70%
Concentrated Energy
Setelah 3 item sebelumnya dibuat dan Concentrated Energy ini sudah jadi, maka cyclops sudah menjadi hero yang cukup kuat untuk bertarung 1 lawan 1 dengan hero lawan. Item ini berguna untuk lifesteal atau menambah hp Cyclops ketika menyerang dan serangan tersebut mengenai lawan.
Holy Crystal
Berfungsi menambah 25% magic power Cyclops
Blood Wings
Berfungsi menambah HP dan Magic power Cyclops, sehingga HP lebih banyak dan tidak mudah untuk dikalahkan, namun jika dirasa kurang berguna bisa diganti dengan Fleeting Time (Mengurangi Cooldown 10% dan Setelah mengalahkan hero lawan akan mengurangi 20% cooldown skill) atau Immortality untuk bangkit kembali setelah dikalahkan atau mati.
Artikel Menarik Lainnya :
25 Daftar Game PS1 Terbaik dan Terpopuler Sepanjang Masa
6 Daftar Game PC Ringan Jadul Terbaik Offline Tanpa VGA
5 Jenis Aplikasi Paling Berguna di Smartphone Android dan iOS
https://spotlifenetwork.blogspot.com/2018/08/7-cara-menghemat-kuota-paket-data.html
Comments
Post a Comment