Skip to main content

5 Rekomendasi Film Action Terbaik 2018

 Film action tentunya sangat disukai karena aksi dari para aktor yang terlibat dalam pertarungan fisik atau adu kekuatan tertentu. Biasanya dalam film action juga terdapat strategi untuk mengalahkan lawan dan juga aksi kejar mengejar antar tokoh di dalamnya. Berikut 5 rekomendasi film action terbaik untuk ditonton di tahun 2018.

1. Black Panther

 

Film ini mengisahkan Kerajaan Wakanda, yaitu kerajaan tersembunyi berteknologi tinggi yang berada di Afrika. Kerajaan ini dipimpin oleh T'Challa, penerus dari raja Wakanda sebelumnya yaitu T'Chaka. Di dalam tradisi Wakanda, raja adalah Black Panther dan setahun sekali dari masing-masing suku diperbolehkan untuk menantang raja, dimana orang yang dapat mengalahkan raja akan menggantikan raja memerintah Wakanda dan menjadi Black Panther yang selanjutnya.

2. The Avengers : Infinity War

 
Thanos berambisi untuk menguasai seluruh alam semesta dan membunuh setengah dari kehidupan yang ada agar kehidupan tidak semakin sulit karena sumber daya alam yang terbatas. Thanos ingin mengumpulkan infinity stones agar dapat menghancurkan alam semesta dengan menjetikkan jari saja.Kekuatannya yang luar biasa dashyat membutuhkan penggabungan kekuatan dari semua avenger yang ada.

3. Pacific Rim : Uprising


Di tahun 2013, muncullah sebuah portal antar dimensi di dasar Samudera Pasifik yang menghubungkan antara dunia manusia dengan dunia alien. Dari portal yang disebut "The Breach" tersebut, muncullah Kaiju, yaitu monster raksasa yang memiliki kekuatan yang luar biasa. Untuk itu negara-negara di seluruh dunia bersatu membuat robot untuk berperang melawan Kaiju. Robot tersebut disebut Jaeger yang harus dikendalikan oleh 2 orang pilot.

4. Maze Runner : The Death Cure
 

Organisasi WCKD terus mencoba mencari obat untuk menyembuhkan virus Flare yang sudah mennyerang seluruh dunia. Mereka memaksa dan mengurung manusia yang tersisa untuk menjadi objek percobaan dalam menemukan serum yang dapat melawan virus tersebut. Thomas, Newt dan Frypan yang selamat dari cerita Maze Runner sebelumnya, berusaha menyelamatkan orang-orang yang dikurung tersebut agar lepas dari genggaman WCKD.

5. Tomb Raider

 

Lara Croft adalah anak dari Richard Croft dan merupakan penerus dari perusahaan Croft. Lara yang tidak ingin hidup bergantung dengan harta ayahnya menjadi kurir pengantar barang dengan sepeda. Ana Miller, seorang partner bisnis ayahnya memperingatkan Lara untuk menandatangani surat pewarisan harta atau seluruh harta ayahnya akan dijual. Lara pun menyetujui untuk menandatangani surat tersebut, namun sebelum menandatanganinya, Lara mengetahui ada teka-teki yang diberikan oleh Richard sebelum ia meninggal. Lara pun berusaha memecahkan teka-teki tersebut dan akhirnya mengetahui penelitian ayahnya tentang Himiko. Melalui video peninggalannya, Richard Croft menyuruh Lara membakar semua penelitiannya tentang Himiko, namun Lara tidak melakukannya.Lara meneruskan misi pencarian ayahnya untuk meneliti Himiko, seorang ratu wanita dalam legenda yang memiliki kekuatan sihir untuk membunuh lawan-lawannya.

Comments

Popular posts from this blog

Guide / Cara Mengalahkan Boss Level di Suikoden 2 PS1 (PSX)

Di game Suikoden 2 ini terdapat berbagai macam boss di beberapa area dalam game. Tentu saja untuk mengalahkan boss level tidaklah semudah mengalahkan semua musuh yang ada di area tersebut karena pastinya boss level memiliki level dan atribut yang lebih tinggi sehingga lebih kuat dan tangguh. Berikut Tutorial untuk mengalahkan semua boss level terkuat di game Suikoden 2 PSX (PS1). Mist Shade  Rekomendasi Level Semua Hero : 8-11 Setelah kabur dari Mercenary Fortress, Riou dan Jowy memutuskan untuk kembali ke kota Kyaro melalui North Sparrow Pass, namun mereka mendengar kabar adanya Mist Monster di North Sparrow Pass. Oleh karena itu, mereka memutuskan untuk membentuk tim dengan lebih banyak orang untuk melewati North Sparrow Pass sehingga ketika Mist Monster muncul, mereka dapat mengalahkannya. Akhirnya, Riou dan Jowy membantu rombongan Sirkus yang beranggotakan Bolgan, Eilie, dan Rina. Pada akhirnya mereka bergabung dengan Riou dan Jowy untuk melewati North Sparrow Pass. Di u

8 Daftar Nama Kota di Ragnarok Mobile Eternal Love

1. Prontera Prontera adalah kota pertama yang akan dijumpai oleh para player Ragnarok Mobile Eternal Love. Kota ini adalah kota terbesar dengan NPC terbanyak dibanding kota lainnya pada saat ini. Banyak hal yang dapat dilakukan di kota ini, seperti mengambil daily quest (time rift, monster hunter,mission board), refine dan enchant equipment,craft headwear, belajar skill adventurer, menyewa peco-peco, ubah job, dan sebagainya. Batas Kota Prontera Utara : Prontera North Gate Selatan : Prontera South Gate Timur : Sunken Ship Barat : Prontera West Gate Level : 1-99 2. Izlude Izlude sebenarnya masih bagian dari wilayah Prontera. Di kota ini NPC tidak sebanyak Prontera, namun ada beberapa NPC yang hanya ada di kota ini, contohnya adalah NPC untuk teleport ke Byalan Island (Pintu masuk underwater cave dan underwater temple), World Teleporter (untuk teleport antar channel atau server). 3. Geffen Melalui kota ini, kita dapat pergi ke goblin forest, kordt forest, ataupun orc vi

25 Monster Boss MVP Terkuat di Ragnarok M : Eternal Love

Di game Ragnarok M : Eternal Love terdapat 25 monster boss yang tersebar di map yang berbeda dengan level dan kekuatan yang berbeda-beda juga. Tentu saja item yang drop dari boss tersebut adalah item yang tidak mudah didapatkan sehingga para player akan selalu berusaha memburu para boss MVP tersebut. Namun, meskipun para player ingin berburu boss level, tidak semuanya kuat dan mampu untuk mengalahkan monster-monster tersebut karena damage dari monster tersebut sangat sakit dibanding monster-monster lain yang memiliki level yang sama dengannya. Untuk menampilkan monster-monster tersebut dapat melalui menu lainnya atau more, lalu pilih MVP. 1. Angeling Angeling memiliki penampilan mirip Poring namun memiliki sayap dan juga lingkaran di atas kepalanya. Ia berada di South Prontera. Untuk mencari dan mengalahkan Angeling, jangan lupa untuk membuat party sehingga mencari dan mengalahkannya menjadi lebih mudah. Meskipun hanya level 25, namun jangan coba-coba melawannya sendirian terutama d