Pengertian Game Online
Game Online adalah salah satu jenis permainan yang memanfaatkan jaringan internet untuk dapat dimainkan. Game online biasanya dimainkan oleh banyak orang dimana para pemainnya dapat bertemu di dalam game dan bermain bersama. Saat ini, game online tidak hanya dapat dimainkan di PC / Komputer / Laptop saja tetapi juga di Smartphone Android dan iOS kita. Contoh game online Mobile yang populer saat ini adalah PUBG dan Mobile Legends.
Dampak Positif Bermain Game Online
Menambah Teman
Di dalam bermain game online, kita dapat bertemu banyak orang dan dapat berkenalan dengan mereka.
Melatih Kesabaran dan Kecepatan Berpikir
Di dalam game online tentunya terdapat berbagai kesulitan yang harus dihadapi atau teka-teki yang membuat kita bingung dan harus memecahkannya. Hal ini dapat melatih kesabaran kita dan kemampuan kita untuk berpikir secara cepat.
Mengurangi Rasa Stress
Rasa stress, jenuh, atau kepenatan yang timbul karena telah berjam-jam belajar di sekolah atau bekerja di kantor dapat terlupakan seketika saat bermain game bersama dengan teman-teman karena game yang dimainkan begitu menyenangkan.
Menghasilkan Uang
Beberapa item dalam game tertentu dapat diperjualbelikan sehingga dapat menjadi tambahan uang jajan.
Dampak Negatif Bermain Game Online
Kecanduan
Bagi sebagian orang, game online adalah sesuatu yang sangat menarik dan bahkan tidak dapat ditinggalkan. Semakin lama bermain, mereka menjadi semakin kecanduan dan tidak dapat berhenti, seperti magnet yang menarik besi dan tidak bisa dilepaskan.
Kemalasan dan Anti Sosial
Terlalu asik bermain game dapat membuat lupa waktu dan juga malas untuk belajar. Terkadang karena terlalu seru bermain game, seseorang tidak memperdulikan orang-orang yang ada disekitarnya dan lebih memilih game tersebut.
Gangguan Kesehatan
Bermain game juga harus mempertimbangkan kesehatan terutama kesehatan mata. Istirahatkan mata beberapa saat setelah sekitar 30 menit bermain, bila perlu gunakan tetes mata agar mata tidak kering atau perih. Selain itu, jangan lupa berolahraga juga untuk menjaga kebugaran dan kesehatan seluruh tubuh.
Menghabiskan Waktu dan Tidak Produktif
Tidak semua orang dapat menghasilkan uang dari game, kebanyakan dari mereka hanya bersenang-senang dan ada juga yang bermain suatu game sampai menghabiskan begitu banyak waktu produktifnya yang sebenarnya dapat digunakan untuk berkarya atau mempelajari sesuatu yang baru.
Comments
Post a Comment